BPS Catat Indeks Pembangunan Manusia  Sulbar Meningkat 0,95 Persen

  • Bagikan
Badan Pusat Statistik P(BPS) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) merilis Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) tahun 2024 di aula lantai 2 BPS Sulbar, Jl. Martadinata Simboro, Mamuju Sulbar, Jumat (15/11/24). (Foto: Sudirman/Rakyatsulbar.com)

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Badan Pusat Statistik P(BPS) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) merilis Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) tahun 2024 di aula lantai 2 BPS Sulbar, Jl. Martadinata Simboro, Mamuju Sulbar, Jumat (15/11/24).

Dimana, BPS Sulbar telah mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) Sulawesi Barat 2024 itu mencapai 70,26 meningkat 0,66 poin (0,95 persen) dibandingkan pada tahun sebelumnya sebesar 69,80. Diman, pada periode 2020-2024 IMP Sulawesi Barat rata-rata meningkat sebesar 0,74 persen pertahunnya.

Hal itu, Kepala BPS Sulbar Tina Wahyufitri, saat ditemui usai merilis IPM Sulbar mengatakan, capaian IPM Sulawesi Barat pada tahun 2024 ini mencapai 70,46 persen.

Menurutnya, captain tersebut, pihaknya telah memastikan IMP Sulbar meningkat statusnya dari sendang hingga menjadi kategori tinggi.

“Capain ini dikarenakan adanya dukungan oleh pertumbuhan dimensi yang ada di IMP, dimana, pertumbuhan IMP 2024 ini mencapai 0,95 persen dibandingkan dengan pertumbuhan IMP Nasional itu lebih tinggi yakni 0,85 persen,”papar Kepala BPS Sulbar Tina Wahyufitri kepada sejumlah wartawan.

Tina, menambahkan, untuk IPM tingkat kabupaten yang ada di Sulawesi Barat BPS telah mencatat, di Kabupaten Majene menjadi IPM tertinggi sebesar 73,25, dan untuk IMP terndah itu tercacat di kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) sebesar 68,53 persen.

“Mesaki di kabupaten Mamuju Tengah IPMnya terendah, namun pertumbuhan ekonominya tertinggi mencapai 1,33 persen,”ujarnya. (*)

  • Bagikan