PSSI Blak-blakkan Target Timnas Indonesia vs Jepang vs Arab Saudi

  • Bagikan
Timnas Indonesia akan melawan Jepang dan Arab Saudi bulan November di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (Foto: REUTERS/Florence Lo)

RAKYATSULBAR.COM – PSSI mengungkap target Timnas Indonesia saat jumpa Jepang dan Arab Saudi. Federasi realistis bahwa dua laga itu tidak bisa disapu bersih.

Timnas Indonesia akan menjamu Jepang dan Arab Saudi bulan depan pada lanjutan Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga melawan Jepang akan digelar pada 15 November, kemudian melawan Arab Saudi pada 19 November.

Saat ini, Indonesia masih di peringkat 5 Grup C dari 4 laga, dengan rincian 3 kali imbang dan sekali kalah. Tim asuhan Shin Tae-yong di bawah Jepang (10), Australia, Arab Saudi, dan Bahrain, yang mengoleksi 5 poin.

Setelah menahan Arab Saudi 1-1 dan Australia 0-0, Indonesia sempat meredam Bahrain 2-2, sebelum ditekuk China 1-2. Hasil itu membuat Indonesia masih harus mengamankan banyak poin guna bersaing mendapat posisi yang aman, setidaknya ke empat besar agar bisa ke babak keempat.

Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga menyebut bahwa laga melawan Jepang akan menjadi ujian sulit. Sementara saat jumpa Arab Saudi, PSSI berharap bisa meraih poin.

“Kami hitung saja. Hitungan begini ya, kami tinggal enam kali main. Ada empat kali tuan rumah, dua kali kita away. Dan away-nya itu melawan Jepang dan Australia. Jadi empat ini harus dapat poin kan,” kata Arya Sinulingga kepada wartawan.

“Lawan Bahrain, lawan China kami berharap poinnya full. Itu pun belum tentu lewat kan. Dan kemudian kami harus full juga karena kita kalah lawan China. Benar tidak? Kan kita kalah lawan China ini. Kalau tidak mau kita Arab Saudi juga harus mau gak mau kan harus full juga,” ujarnya menambahkan.

Target memaksimalkan laga kandang sisa ini dipasang PSSI dalam misi Timnas Indonesia di Ronde 3 meraih posisi empat besar. Federasi masih berharap Timnas Indonesia bisa melanjutkan kiprahnya ke Ronde 4.

Sebab untuk lolos langsung sebagai juara grup dan runner-up sudah sulit buat Garuda. Timnas Indonesia masih punya kesempatan ke Piala Dunia 2026 jika melanjutkan kiprahnya ke Ronde 4.

“Jepang ya kita harus dapat ya mudah-mudahan dapat poin sehingga kita bisa masuk di 4 besar. Kita kan kalau untuk di Australia dan di Jepang kita berusaha realistis ya,” tutur Arya.

“Berusaha realistis bahwa mungkin ‘dapat poinnya syukur Alhamdulillah bang.’ Maka kita harus maksimalkan di ketika kita tuan rumah,” ucap Arya Sinulingga.

  • Bagikan