KPU Sulbar Terima Empat Pendaftar Pasangan Cagub dan Cawagub

  • Bagikan
KPU Sulbar saat menggelar komfersi pers di kantornya

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM  — Komisi pemilihan umum (KPU) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) resmi menutup pendaftaran Calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Sulawesi Barat, sekira pukul 00.00 WITA, Jumat, (30/8/2024) dini hari.

Selama dibuka sejak  tanggal 27 sampai 29 Agustus 2024, sebanyak empat pasangan calon yang mendaftar  diri untuk maju di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Barat.

Dimana, pada hari kedua pendaftar dilakukan oleh pasangan Suhardi Duka (SDK), dan Salim S Mengga (JSM,) jadi kandidat pertama mendaftar pada Selasa, 28 Agustus 2024.

Mantan Bupati Mamuju periode 2005-2015 itu diusung oleh 7 partai politik, masing-masing Partai Demokrat, Partai Nasdem, PKS, Partai Gelora, PSI, Partai Buruh, dan Partai Umat. Dengan total suara sah di DPRD Sulbar sebesar 31 persen atau 14 kursi dari tiga parpol parlemen di DPRD Sulbar.

Sementata itu, mantan Bupati Polewali Mandar Andi Ibrahim Masdar (AIM) berpasangan dengan Asnuddin Sokong, juga menjadi pasangan calon kedua yang mendaftar di KPU Sulbar di hari yang sama, tepat pada pukul 16.00 WITA.

Pasangan calon AIM dan Asnuddin Sokong didukung oleh tiga partai politik yakni PKB, PPP, dan Partai Perindo atau total 14 persen dari total suara sah.

Sedangkan pasangan calon Ali Baal Masdar (ABM) dan Arwan Aras, melakukan pendaftaran pada hari ketiga, Kamis, 29 Agustus 2024.

ABM dan Arwan Aras mendaftar di KPU Sulbar berbelal dukungan dari Partai Golkar yang meraih 10 kursi dan Partai Gerindra dengan perolehan 5 kursi di DPRD Sulbar, dengan total 29 persen suara sah pada Pemilu 2024 lalu.

Sementara itu, pendaftaran pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulbar, ditutup oleh pasangan calon Prof Husain Syam (PHS) bersama Enny Anggraeni Anwar  di hari terakhir Kamis, 29 Agustus 2024 tepat pukul 16.00 WITA.

PHS diantar  langsung oleh mantan Gubernur Anwar Adnan Saleh dua periode, Mantan Bupati Mamasa Ramlan Badawi, dan Agus Ambo Djiwa mantan Bupati Pasangkayu.

PHS dan Enny Anggraeni di dukung oleh tiga partai politik, yakni
PDIP, PAN, HANURA.

Sementara itu, Ketua KPU Sulawesi Barat, Said Usman Umar, saat melakukan konferensi pers di kantor KPU Sulbar, mengatakan, semua calon yang mendaftar telah memenuhi syarat dan telah disampaikan kepada pihak pasangan calon masing-masing.

“Jadi hasil verifikasi telah kamu informasikan kepada pihak LO masing-masing calon, bahwa telah memenuhi ambang batas suara pencalonan,” ungkap ketua KPU Sulbar.

Selanjutnya, KPU Sulbar akan menjadwalkan pemeriksaan kesehatan di RSUD Wahidin Surohusoda Kota Makassar, mulai Jumat 30 Agustus-hingga 2 september 2024.

Adapun  jadwal pemeriksaan kesehatan balon gubernur dan wakil gubernur Sulbar dilakukan RSUD Wahidin Hurohusodo :

  • Jumat, 30 Agustus 2024, registrasi tepat pukul 16.00 wita.
  • Sabtu, 31 Agustus 2024, pemeriksaan kesehatan mulai pukul 07.00 wita sampai malam
  • Minggu, 1 September 2024, 07.00 wita – selesai, pemeriksaan lanjutan.
  • Senin, 2 September 2024, pemeriksaan kesehatan terakhir

(*)

  • Bagikan