Meriahkan HUT RI Ke-79, Tiga Dojang Taekwondo Mamuju Gelar Berbagai Lomba

  • Bagikan
Meriahkan Hut RI ke 79, Tiga Dojang Taekwondo Mamuju Ikuti lomba tarik tambang (Foto:Sudirman/Rakyatsulbar.com)

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Tak mau ketinggalan untuk ikut memeriahkan HUT ke-79 Kemerdekaan RI, atlet-atlet usia dini yang berada di Mamuju dari tiga Dojang merayakan hari kemerdekaan dengan mengikuti berbagai lomba, Minggu (18/8/24) di panti Panorama Mamuju.

Kegiatan tersebut, dimulai sejak pukul 13.00 wita sampai 17.00, meski hujan, mereka ikuti lomba dengan penuh semangat.

“Lomba-lomba yang digelar ini selain untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan sekaligus mempererat silaturahmi para atlet dan juga dirangkaikan pemasangan sabuk yang telah UKT bulan lalu, momen Hari Kemerdekaan sangat tepat untuk mencari suasana baru,” ucap Muh. Fajrin Pelatih.

Adapun lomba yang digelar diantaranya, ⁠lomba kereta balon, lomba tarik tambang, lomba sendok kelereng, memindahkan tepung memakai piring dan kuis wawasan kebangsaan .

Terlihat, raut wajah senang dan bahagia dari atlet yang berasal dari Dojang Gubernuran, SD Karema dan Korem 142 Tatag yang berlomba. Mereka  merasakan hal berbeda tahun ini di Hari Kemerdekaan.

“Semoga di hari kemerdekaan ke 79 tahun bisa lebih baik lagi, dan semua atlet bibit-bibit muda dari tiga Dojang bisa terus mengukir prestasinya,”harapnya.

Meski hujan deras yang mengguyur tak jadi penghalang bagi puluhan atlet-atlet usia dini untuk berlomba di kawasan Pantai Panorama. (*)

  • Bagikan