Gudang Farmasi Dinkes Sulbar Diduga Dijual Pemilik Lahan, Kadinkes Sulbar Telah Laporkan ke Sekprov

  • Bagikan
Kepala Dinas Kesehatan Sulbar drg. Asran Masdy saat ditemui reporter Rakyatsulbar.com. (Foto: Fajrin/Rakyatsulbar.com)

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Gedung Farmasi Dinkes Sulbar di duga di jual oleh pemilik lahan, bangunan gedung tersebut terletak di Lingkungan Kalubibing, Kelurahan Mamuyu, Kabupaten Mamuju, pada 25 Juli 2024 kemarin.

Kepala dinas Kesehatan Sulbar drg. Asran Masdy saat ditemui reporter Rakyatsulbar.com mengatakan, persoalan ia telah laporkan ke Sekertaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat untuk ditindak lanjuti.

“Saya telah melaporkan kepada Sekretaris Daerah terkait warga menjual tanah tempat gedung Farmasi Dinkes Sulbar yang merupakan Aset Provinsi dengan memasang spanduk,” ungkap drg. Asran Masdy, Senin (29/7/24).

Selain itu, kata dia, Biro aset akan menindak lanjuti persoalan tersebut baik sifat perdata maupun pidana pihak aset akan bertindak langsung.

“Persoalan ini, kami di Dinas Kesehatan tidak tau apa apa persoalan lahan tersebut, kami akan tetap bekerja seperti biasa, bahkan sedikit terganggu soal itu,”ujarnya. (Fajrin/A)

  • Bagikan