“Insya Allah saya akan komunikasikan kepada ibu bupati sekaligus saya akan komunikasikan kepada bapak SDK selaku orang tua saya,”sambungnya.
Hartono menambahkan, ketua APDESI Pusat telah menginstruksikan kepada semua kadernya agar bisa ikut dalam pilkada 2024.
“Memang, ketua kami itu menyampaikan bahwa bagi anggota dan pengurus APDESI di setiap wilayah ditekankan untuk harus mengusung teman-teman, karena kami kepala desa yang mengetahui nasibnya masyarakat kecil yang paling bawa, nah itulah dasar utama kami,”pungkasnya.
Sementara itu, Yoga salah satu tokoh pemuda saat ditemui usai melakukan deklarasi mengatakan, ketua APDESI Mamuju Hartono sangat layak untuk jadi calon wakil bupati untuk mendampingi Sutinah Suhardi pada pilkada 2024.
“Hartono ini sangat layak untuk jadi calon wakil bupati Mamuju, Hartono ini merupakan tokoh yang sangat moderat dimana semua ethis yang di Mamuju sangat dekat dengan pak Hartono ini,”ujarnya. (*)