MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Taekwondo Manakarra kembali berhasil menyabet 6 Emas, 8 Perak, 4 Perunggu, dan berhasil meraih Juara Umum (3) Tiga Junior di kejuaraan Poltek Cup 2023 yang di selenggarakan di GOR Sudiang Makassar, 20-22 Oktober 2023.
Pelatih Manakarra Taekwondo Club Walfaidhin mengatakan, kejuaraan Poltek Cup 2023 tim Manakarra Taekwondo telah mengirimkan altik -atlit muda. “Kami menurunkan 34 atlit muda Taekwondo Manakarra pada event ini, “terangnya, Senin (24/10).
Ia pun mengucapkan terimakasih kepada Pengurus Taekwondo Mamuju dan kepada para orang tua Atlit yang atas dukungan kerjasama yang baik sehingga bisa berpartisipasi pada kejuaraan ini.
Semoga sinergi ini ini bisa terjalin terus demi perkembangan Taekwondo di Mamuju Sulawesi Barat.
Terimakasih juga kepada Poltekkes Mamuju dan BKKBN Provinsi Sulbar yang telah memfasilitasi Kendaraan Bus.
“Kita berharap kedepannya atlit-atlit bisa bersaing ditingkat Nasional,”tutupnya.
Adapun peraih medali nama-nama peraih medali Poltekcup 2023:
- Lintang Asih/ Emas Kyorugi U-59 Junior Putri
- KHAYYIRAH AULIA SYAMSIR/ Emas Kyorugi U-33 Cadet Putri
- NUR FAIQAH FAUZIYAH S. / EMAS KYORUGI CADET PUTRI UNDER 29
- ABID AZZAM PRASETYO / Emas Kyorugi Pracadet C under 34 Putra
- ANDI HAFIZAH ZAKIYAH/ Emas Pracadet C under 42 Putri dan Perak Poomsae Individual Putri
- BATRISYA SHAFA MAYESA/ Emas Pracadet C Under 52 kg Putri
- muh hajrul husni djafar /perak kyorugi U-63 senior putra
- Iren/Perak Kyorugi Senior Putri U-57 Putri
- Indah Nur Asizah/ Perunggu Kyorugi U-62 putri
- M. Syakieb Djaelani/ Perak Kyorugi U-51 Junior Putra
- Sofia Pratiwi L. Botlangi/Perak Kyorugi U-68 Junior Putri
- JHANSEN ABRAHAM SAPA’ / Perak Kyorugi U-65 Cadet Putra
- Ahmad ozil/Perak/pracadet U33
- Irwandika/ Perunggu Kyorugi U-45 junior Putra
- Umar Hasan/ Perunggu Kyorugi U-62 Junior Putra
- Lionel Aggrandize Betteng / Perunggu Cadet U-57 putra
- Asrafeza / perunggu pracadet c U34 putra
(Fajrin/A)