Massa API Geruduk Kantor Bawaslu Sulbar, Tanyakan Soal Polemik Bawaslu Majene

  • Bagikan
Massa Aksi Aliansi Peduli Demokrasi (API)saat melakukan aksi ujuk rasa di depan kantor Bawaslu Sulbar, Senin (4/9) (Foto:Sudirman)

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM– Aliansi Peduli Demokrasi (APi) melakukan aksi di kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum( Bawaslu) Sulawesi Barat (Sulbar), Senin (4/9)

Dari pantauan Rakyatsulbar.com, aksi tersebut terkait dengan dugaan salah satu anggota Bawaslu Majene yang sempat terdaftar di KPU Kabupaten Mamuju Tengah sebagai Bacaleg di salah satu partai di Mamuju Tengah.

Korlap massa aksi Gio pun mempertanyaan kepada Bawaslu Sulbar terkait dengan adanya dugaan anggota Bawaslu Majene yang sempat terdaftar sebagai Bacaleg di KPU Mamuju Tengah, bahkan ia pun lolos sebagi Anggota Bawaslu Kabupaten Majene.

“Kami pertanyakan soal itu, tapi Bawaslu Sulbar tidak mampu menjawab tuntutan yang kami sampaikan, dan kami anggap Bawaslu ini tidak berani memberikan klarifikasi soal itu, “terangnya.

Gio menyampaikan, Bawaslu harus mampu mengambil sikap sebagian lembaga penyelenggara pemilu, dan harus transfarantig dan berani mengambil suatu tindakan.

“Laporan -laporan yang kami masukkan sebagai pemantau Pemilu Nasional itu terkesan lambat , dan sampai saat ini juga berkas kami masi tahap Verifikasi, dan ini hampir sudah dua Minggu laporan kami,”terangnya.

Gio pun menambahkan, jika nantinya tentunya tidak diantensi secepatnya, maka pihak akan kembali melakukan aksi besar – besaran.

“Kalau nantinya tuntutan kami ini tidak di atensi, maka kami akan melakukan aksi yang lebih banyak lagi. Karena salah satunya jalan untuk memperjuangkan keadilan di Sulbar itu dengan kontrol sosial, kerana keterbukaan informasi di Sulbar itu sangat minim,”pungkasnya. (Sdr)

  • Bagikan