Puncak Milad 69, UMI Jalin Kerjasama dengan Polri dan Universitas Islam Riau

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULBAR.COM – Serangkaian acara berlangsung pada puncak perayaan Milad ke 69 Uniersitas Muslim Indonesia (UMI). Acara ini dipusatkan di Auditorium Al Jibra UMI, Jalan Urip Sumohardjo, Makassar.

Salah satu dari sekian banyak rangkaian acara adalah penandatanganan kerjasama antara UMI dengan Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) kemudian antara UMI dan Universitas Islam Riau.

Penandatanganan kerjasama berbentuk Nota Kesepahaman antara UMI dan Polri dilakukan langsung Rektor UMI Prof. Dr. H Basri Modding, SE, M.SI didampingi Wakil Rektor Bidang kerjasama dab Promosi UMI Prof. Dr. Ir. Muh.Hattah Fattah, MS.

Sedangkan dari pihak Polri diwakili oleh Kombespol Defrian Donimando S.IK, MH, Kabag Jakdiklatrojianstra SSDM. Setelah penandatanganan, kedua pihak saling betukar plakat penghargaan sebagai bentuk apresiasi.

Sementara itu, Penandatanagan Memory of Understanding (MoU) antara UMI dilakukan oleh Rektor UMI Prof. Dr. H Basri Modding SE, M.Si dan Rektor Universitas Islam Riau Prof Dr H Syafrinaldi SH MCL.

Rektor Umi Prof. Basri Modding, berharap semoga kerjasama UMI dengan ke dua lembaga tersebut bisa memberikan manfaat dan kebaikan untuk kemajuan masing-masing institusi.

“Untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi, produktivitas, kreativitas, inovasi, mutu, dan relevansi pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, serta berperan meningkatkan daya saing bangsa, UMI menjalin kerjasama dengan instansi pemerintah, swasta, dan antar Perguruan Tinggi serta lembaga lainnya, baik di dalam maupun di luar negeri,” tegasnya.

“Kerjasama tersebut akan dan telah menghasilkan berbagai program dan keberlanjutan yang telah dilaksanakan sesuai dengan isi kerjasama yang disepakati,” sambung Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Wilayah IX A tersebut. (*)

  • Bagikan