MAKASSAR, RAKYATSULBAR.COM — Perusahaan biro perjalanan Haji dan Umrah, PT Annur Ma’arif kembali mendapat kepercayaan masyarakat dan pemerintah untuk memberangkatkan jemaah haji ke tanah suci, Arab Saudi.
Hari ini, Kamis (22/6) pagi, sebanyak 81 orang jemaah haji diberangkatkan ke Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji dengan menggunakan pesawat milik dari anak perusahaan Singapore Airlines.
Puluhan orang jemaah itu akan berangkat di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar di Kabupaten Maros, sekitar pukul 08.00 Wita.
“Annur dari Makassar ini 81 orang. Dari 81 orang itu ada 24 Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) kota, sisanya 57 itu Haji Furoda, yang mendaftar langsung berangkat,” kata CEO PT Annur Ma’arif, Bunyamin Yapid usai melaksanakan kegiatan Manasik dan Pelepasan Haji Khusus di Hotel Dalton Makassar, Rabu (21/6) malam.
Yamin–sapaan akrabnya juga mengatakan, total Haji Furoda PT Annur Ma’arif kurang lebih 74 orang dan Haji Khusus dari konsorsium atau relasi travel PT Annur Ma’arif sebanyak 98 orang.
Namun khusus yang berangkat dari Makassar sebanyak 81 orang, selanjutnya embarkasi Jakarta. Para jemaah tersebut akan melaksanakan perjalanan ibadah kurang lebih 30 hari, terhitung dari tanggal keberangkatannya.
“Sudah berangkat kemari dan sudah tiba, dan hari ini juga ada yang berangkat dan ini besok yang terakhir 81 orang,” sebutnya.
Kata dia, PT Annur Ma’arif selaku perusahaan yang bergerak pada bidang biro perjalanan Haji dan Umrah terus konsisten memberangkatkan para jemaah haji sesuai dengan peraturan yang ada, baik di Indonesia maupun di Arab Saudi.
“Annur konsisten memberangkatkan jemaah haji seusia dengan regulasi yang ada, regulasi Indonesia dan regulasi Arab Saudi, semua visa haji,” ujar Yamin.
“Jadi Annur tidak memberangkatkan visa non haji, seperti visa ziarah, visa amil dan lainnya, Annur tidak berangkatkan. Kami konsisten berangkatkan visa haji,” lanjut Yamin.
Menurutnya, salah satu kunci sukses sehingga terus mendapat kepercayaan jemaah yakni komitmen dan tranparansi. Apalagi, PT Annur Ma’arif memiliki tagline Annur pilihan tepat bukan pilihan nekat.
“Ini jemaah yang sekarang ini tidak pernah saya cetak brosur, dari mulut ke mulut. Kepercayaan masyarakat dan itu harus kita jaga. Makanya Annur punya SOP tersendiri, biarkan masyarakat yang menilai,” pungkasnya. (Isak)