DPC Demokrat Mateng Siap Menangkan Anies di Pilpres 2024

  • Bagikan
Sekretaris DPC Partai Demokrat Mateng, Hamka, saat mengikuti rapat via Zoom

MATENG, RAKYATSULBAR.COM — Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat Mamuju Tengah (Mateng), siap bergerak menangkan Anies di Pilpres 2024.

Hal itu, Sekretaris DPC Partai Demokrat Mateng, Hamka usai mengikuti live streaming Dialog Gagasan Partai Demokrat melalui kanal youtube partai Demokrat, Kamis (2/3). 

Untuk itu, Partai Demokrat resmi dukung Anies Baswedan sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres). 

Selain Demokrat, Partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sebelumnya sudah mendeklarasikan dukungan kepada Anies secara resmi.

 Hamka, apapun instruksi dari DPP, kita di tingkat bawah siap menindaklanjuti. 

“Intinya, instruksi DPP kita tindaklanjuti dan di DPC bakal kita lakukan konsolidasi kepada para pengurus dan kader di tingkat bawah, ” ujar Hamka. 

“Kita akan lakukan konsolidasi dan bekerjasama  dengan partai koalisi untuk memenangkan Anies di Mamuju Tengah,”sambungnya. 

Ditanya terkait target, Hamka belum bisa menentukan persentasenya. 

“Kami belum bisa tentukan target, yang jelas semua partai punya target, dan kami yakin, kita potensi menang di Mamuju Tengah, “pungkasnya. 

Dalam kesempatan tersebut, ia menambahkan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bisa jadi pasangan serasi Anies. 

“Kami di DPC berharap begitu, karena keduanya diketahui memiliki intelektual yang tinggi, ” Imbuhnya. 

“Anies-AHY merupakan pasangan serasi baik dari segi intelektual maupun di sisi mellenialnya, untuk itu kita selaku kader Demokrat Mamuju Tengah siap memenangkan, ” sambungnya. (Wahid/A)

  • Bagikan