BEM Institut Kesehatan dan Bisnis St. Fatimah Mamuju, Gelar Rapat Kesiapan Porseni

  • Bagikan

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Institut Kesehatan Dan Bisnis St. Fatimah Mamuju mengelar rapat untuk persiapan Pekan Olahraga Dan Seni, (Porseni) dalam waktu dekat ini.

Ketua panitia Nuraqsa mengatakan, rapat kali ini untuk memantapkan kesiapan kepanitian sehingga kegiatan ini terkonsep dengan baik.

“Mahasiswa akan memiliki jejaring sesama mahasiswa Institut Kesehatan dan Bisnis St. Fatimah di Mamuju yang dibingkai dalam ragam olahraga, budaya, sehingga tumbuh kebersamaan dan jiwa sportif yang sehat, ” terang Aqsa saat ditemui, Sabtu (14/1/23)

Berikut 11 Cabang Olahraga yang akan di selenggarakan.

  1. Tarik Tambang
  2. Bola Volly
  3. Takraw
  4. Futsal
  5. Badminton
  6. Tennis Meja
  7. Catur
  8. Balap Karung
  9. Menyanyi Solo
  10. Puisi
  11. Tata Boga

(Burhan/Rakbar/A)

  • Bagikan