PHS Apresiasi Pelaksanaan Porprov Sulbar ke-IV

  • Bagikan
Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Husain Syam (Foto Sudirman/Rakyatsulbar.com)
Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Husain Syam (Foto Sudirman/Rakyatsulbar.com)

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM- Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Husain Syam mengapresiasi suksesnya pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulbar ke- IV yang diselenggarakan di Kabupaten Mamuju.

Selama sepekan pelaksanaannya, ia mengaku perhelatan olahraga empat tahunan itu meski beberapa sarana dan prasarana yang dianggap kurang maksimal.

“Porprov masih mampu mengikut jadwal yang telah ditetapkan oleh KONI pusat. Saya menilai pelaksanaan Porprov berjalan baik dan lancar, dan ya tentu menghasilkan atlet-atlit yang bisa membawa nama baik provinsi Sulbar pada cabornya masing-masing,” terang PHS saat diwawancarai awak media di warkop Merdaka Mamuju jalan Martadinata, Kelurahan Simboro, Kabupaten Mamuju, Sulbar, Sabtu (24/12) di

PHS berharap, dengan usainya pelaksanaan Porprov ini, atlet-atlet yang berprestasi dalam ajang tersebut dapat dibina dengan baik. Untuk persiapan pra PON dan PON 2024 mendatang.

Apalagi jika mengingat kembali posisi Sulbar pada Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2021 sangat memperihatinkan. Dimana pada PON Papua itu Sulbar berada diposisi kedua paling buncit dalam perolehan medali.

“Harus ada pembinaan terhadap atlet-atlet berprestasi (di Porprov). Jangan sampai posisi kemarin di PON (Papua) masih seperti itu kedepannya. Harus ada peningkatan paling tidak di posisi tengah (pada PON mendatang),” pungkasnya. (zul/*)

  • Bagikan