MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM- Rumah warga Dusun Batan Barana, Desa Sondoang, Kecamatan Kalukku hayut terbawa arus sungai dan longsor. Itu, disebebkan bencana longsor yang terjadi pada Selasa 12 Oktober 2022 kemari.
Diketahui Yusuf (49) salah satu pemilik rumah hilang dibawa arus sungai dan longsor. Ia merupakan petani dan memiliki istri dan tiga anak.
Yusuf saat ditemui, menceritakan peristiwa tersebut kejadian tersebut sekira pukul 17.00 WITA, dimana ia baru saja tiba dirumahnya habis mengambil makanan Kambing di kebun.
Setiba di rumah, ia lalu mendengar suara gemuruh dari depannya, lalu ia memanggil istrinya dan anaknya untuk meninggal rumahnya karena air dan batu dari sungai mendekati pemukiman.
“Saya melihat datang air besar dan juga batu hingga batang pohon kayu,”kata Yusuf, Kepada Rakyatsulbar.com, Kamis (13/10/22).
Yusuf bersama keluraganya mencari tempat yang aman. Haja saja, tak satupun barang- barang yang dia bisa selamatkan, kecuali hanya pakaian yang dipakai di badang.
“Saya bersama istri hanya pakaian di badan saja, barang- barang saya sudah tidak ada lagi, rumah saya sudah hilang pak,”ujarnya.
Tak hanya rumah, sambung Yusuf, dua moto hingga kambing ikut terseret sungai akibat longsor.
“Saya berharap ada bantuan dari pemerintah, lantara sudah tidak memiliki lagi rumah dan barang -barang lainnya, karena hilang terbawa longsor,” harap Yusf dengan penuh kesedihan (*)