MATENG,RAKYTSULBAR.COM– Balai Wilayah Sungai Sulawesi III, membagikan bantuan benih jagung untuk warga Dusun Manurung, Desa Tobadak, Mamuju Tengah, Minggu (25/9/22).
Selain bantuan benih jagung, bantuan berupa pupuk serta racun rumput pun juga dibagikan.
Awaluddin, salah satu petani jagung mengaku senang dan sangat bersyukur.
“Alhamdulillah pak, kami sebagai petani sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh BWS ini,”ungkap Awaluddin usai menerima bantuan secara simbolis.
Awaluddin mengatakan, ditengah harga bahan pokok yang saat ini terus meningkat, dengan adanya bantuan ini, tentu akan dimanfaatkan dengan baik. Bantuan benih jagung diberikan sesuai luas lokasi kebun masing-masing.
“Dalam satu hektar di kasih 15 kilogram benih jagung, sementara pupuk dan racun rumput disesuaikan, “pungkasnya.
Kepala Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi III,Taufik mengatakan, bantuan tersebut merupakan inisiasi dari Kementerian PUPR ikut berpartisipasi dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional.
“Ini adalah ide dari Kementerian PUPR, ini serentak dilakukan secara bertahap di semua provinsi di Indonesia, “ujarnya.
Baca juga : https://rakyatsulbar.com/2022/09/24/ini-kebutuhan-untuk-anggaran-porprov-xvii-sulsel/
Selain pemberian bantuan benih jagung kepada 10 orang petani juga dilakukan penanaman jagung bersama secara simbolis.
Penanaman jagung secara simbolis ini dilakukan di lahan seluas 10 HA.
Dalam kegiatan ini, juga dihadiri Ketua DPRD Mamuju Tengah, Arsal Aras, Kapolres Mamuju Tengah, AKBP Amri Yudhy beserta yang dihadiri satuan kerja dari BWS Sulawesi III. (Wahid)