BOTANG, RAKYATSULBAR.COM – Letak geografis yang saling berdekatan antara kota Bontang dan Kabupaten Mamuju membuka potensi kerja sama yang saling menguntungkan antar kedua daerah berbeda pulau ini.
Dimana Bontang yang berada tidak jauh dari Ibu Kota Negara (IKN) dipastikan membutuhkan pasokan sejumlah komoditi yang beraada di Kabupaten Mamuju.
Melihat potensi ini, Bupati Mamuju Sutinah Suhardi, mulai berupaya menyulam kerja sama antar dua wilayah yang memiliki ikatan emosional tersebut.
Lewat kunjungan kerja pemerintah Kabupaten Mamuju yang diterima oleh Walikota Bontang, Sutinah Suhardi menyuarakan maksud untuk membangun kemitraan.
“Salah satu yang menjadi prioritas adalah membuka jalur transportasi laut Mamuju-Bontang,” kata Sutinah, Senin (5/9/22).
Menurutnya, jika jalur penyeberangan ini dapat dibuka maka pergerakan ekonomi akan mengikuti, sebab warga Mamuju akan lebih mudah menjual hasil bumi ke Bontang dan demikian sebaliknya kota Bontang akan lebih mudah menerima pasokan kebutuhan yang memang harus didatangkan dari luar daerah.
Bupati Mamuju berjanji, dalam waktu dekat pemerintah Kabupaten Mamuju bersama pemerintah Kota Bontang akan mendorong usulan tersebut kepada kementerian perhubungan.
Senada juga disampaikan Walikota Bontang, Basri Rase, mengatakan, sangat banyak potensi kerja sama yang dapat dibangun bersama pemkab Mamuju utamanya dalam pengembangan sektor ekonomi.
Baca juga : https://rakyatsulbar.com/2022/09/05/miris-siswa-sdn-paradang-mamuju-belajar-dengan-meja-lapuk-dimakan-rayap/
Ia mengakui berbagai komoditi masih didatangkan dari luar Bontang, seperti beras, Jagung, Hewan ternak dan lainnya, disisi lain kabupaten Mamuju adalah daerah yang memiliki potensi tersebut dan berada paling dekat dengan Kalimantan, sehingga hubungan kemitraan sangat memungkinkan untuk dilakukan.
“Kerja sama ini sangat baik untuk kita kembangkan, tinggal bagaimana para kepala OPD dapat menerjemahkan keinginan saya bersama bupati Mamuju,” tandas Basri Rase, usai menerima kunjungan kerja jajaran pemerintah kabupaten Mamuju di kota Bontang yang dipimpin sendiri oleh bupati Mamuju Hj.Sitti Sutinah Suhardi.
Dalam waktu dekat rencananya kedua daerah akan membangun kesefahaman dalam MOU untuk segera menindaklanjuti keinginan bersama tersebut. (*)