MAKASSAR, RAKYATSULBAR.COM – Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 77, pemerintah provinsi Sulawesi Selatan melaksanakan Pelepasan Ekspor Komoditas Unggulan Sulawesi Selatan ke Pasar Global dengan tema *”Merdeka Dagang Andalan Sulsel, Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat”*.
Pelepasan ekspor ini bertujuan utk memotivasi dan meningkatkan semangat pelaku usaha dalam upaya memacu pertumbuhan ekspor Sulsel. Pada kesempatan ini dilakukan pelepasan ekspor berbagai komoditi andalan Sulawesi Selatan termasuk diantaranya adalah komoditi perikanan.
Hadir pada kesempatan ini Sekretaris Daerah yang mewakili Gubernur Sulawesi Selatan, unsur Forkopimda, Bank Indonesia Perwakilan Sulsel, Kepala OJK Regional 6 Sulampua dan instansi terkait lainnya termasuk diantaranya Balai Besar KIPM Makassar yang dihadiri oleh Kepala Balai Besar KIPM Makassar.
Komoditi perikanan merupakan salah satu komoditi unggulan Sulawesi Selatan. Pada kegiatan pelepasan ekspor ini komoditi perikanan turut berkontribusi ekspor sebesar 6.616 ton atau senilai Rp. 295,9 Milyar. Berbagai jenis komoditi perikanan seperti rumput laut, udang vannamei, tuna, gurita, karaginan, tenggiri, kerapu, kakap, ikan sebelah, teripang, kepiting, ikan kakatua, rajungan, lobster dan telur ikan terbang diekspor ke 23 negara di seluruh dunia seperti China, Perancis, Taiwan, Rusia, Amerika Serikat, dll.
Pelepasan ekspor ini diharapkan mampu menggenjot pertumbuhan ekonomi daerah yang pada Triwulan II ini tercatat tumbuh sebesar 5,18% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Semoga pelepasan ekspor ini dapat menjadi pemicu peningkatan ekspor komoditi perikanan di Sulawesi Selatan. (*)