KPU Mamuju Buka Layanan HelpDesk

  • Bagikan

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mamuju membuka Layanan Konsultasi (HelpDesk) sejak dibukanya Pendaftaran Partai Politik Peserta Pemilu 2024. Layanan HelpDesk ini dibuka di Kantor KPU Kabupaten Mamuju Kompelks Perumahan Graha Nusa.

 

Layanan HelpDesk ini bertujuan untuk melayani Konsultasi Kepada partai Politik maupun masyarakat di Kabupaten Mamuju selama masa Tahapan Pendaftaran, Verifikasi, hingga Penetapan Peserta Pemilu Tahun 2024.

 

Hamdan Dangkang Ketua KPU Mamuju menyampaikan, layanan HelpDesk dibuka setiap Hari nya, Senin hingga Minggu Mulai Pukul 08:00 sampai dengan 17:00, serta
layanan HelpDesk ini bisa membantu masyarakat yang ingin mengecek data diri nya, apakah terdaftar sebagai Pemilih atau belum.

 

“Namun jika ingin berkonsultasi di malam hari, KPU Kabupaten Mamuju pun siap menerima. Sebab, Sekretariat kami sudah kami tugaskan untuk Stand by 24 jam untuk melayani siapapun yang ingin melakukan konsultasi,” kata Hamdan Dangkang selaku ketua KPU Mamuju.

 

Sementara, Muhammad Rivai selaku Kordiv Divisi Teknis Penyelenggara menyampaikan, jika masyarakat ingin memastikan diri terdaftar atau tidak sebagai anggota Parpol bisa melakukan pengecekan mandiri melalui Link : https://infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Cari_nik.

 

“Jika terdaftar dan merasa bukan sebagai anggota Parpol, maka silahkan masukkan tanggapan melalui link https://helpdesk.kpu.go.id/tanggapan dan juga bisa langsung disampaikan ke KPU Kabupaten Mamuju, “tutup Muhammad Rivai. (*)

 

  • Bagikan