Satgas Halal Sulbar Terima Kunjungan Dari Perwakilan BI Sulbar

  • Bagikan

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM — Divisi Fungsi Pelaksanaan Pengembangan UMKM, Keuangan Inklusi dan Syariah – Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Barat, melakukan koordinasi di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat. (8/8/22)

 

Kunjungan tersebut disambut hangat oleh Kepala Bagian Tata Usaha, sekaligus sebagai Ketua Satgas Halal Provinsi Sulawesi Barat H. Suharli didampingi oleh Sekertaris H. M. Khalid Rasyid dan para anggota Satgas Halal, Anggriny, dan Hudriah Darwis.

 

Dalam kunjungannya, pihak Bank Indonesia membincang sinergi program terkait sertifikasi halal UMKM. Pihaknya menawarkan agar ikut serta dalam mendorong percepatan realisasi sertifikasi halal untuk UMKM.

 

Selanjutnya, dibahas pula terkait rencana kedatangan Ketua Badan BPJPH ke Sulbar pada tanggal 23 Agustus dalam program “Public Hearing dan Temu Konsultasi Pendampingan PPH”.

 

Satgas Halal Sulbar dan Bank Indonesia Perwakilan Sulbar dalam rapat koordinasi juga bersepakat untuk bersinergi pada program antar lembaga terkait, untuk menjadikan program halal menjadi salah satu program utama/prioritas.

 

Di samping itu, juga membuat program pendampingan kepada UMKM untuk mensosialisasikan pentingnya sertifikat halal sekaligus membentuk tim fasilitator di setiap daerah/kabupaten untuk membantu para UMKM dalam pengurusan sertifikat halal (melalui aplikasi si-halal).

 

Selanjutnya, menyukseskan kegiatan Public Hearing dan rencana mengundang para stakeholder.

 

(rls)

  • Bagikan