YOGYAKARTA, RAKYATSULBAR.COM– Sebanyak 285 peserta dari Kontingen Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Sulawesi Barat (Sulbar), dipimpin oleh Ketua Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD), Timothius berhasil meraih 6 medali emas dan 6 medali perak dari 12 kategori perlombaan di Universitas Negeri Yogyakarta, Minggu kemarin (26/6/2022).
Pesparawi Nasional ke XIII resmi ditutup oleh Dirjen Bimas Kristen Kementerian Agama Pontus Sitorus.
Ketua LPPD Sulbar Timothius menyampaikan, terdapat 12 kategori lomba, yaitu Solo Anak (7-9 tahun), Solo Anak (10-13 tahun), Paduan Suara Anak (7-13 tahun), Solo Remaja Putri, Solo Remaja Putra, Vocal Group Remaja, Paduan Suara Remaja, Paduan Suara Dewasa Wanita, Paduan Suara Dewasa Pria, Paduan Suara Dewasa Campuran, Musik Pop Gerejawi (MPG), dan Musik Gerejawi Nusantara (MGN).
” Kategori medali emas yang disumbangkan adik-adik kita yaitu, solo remaja putra, solo remaja putri, solo usia dini 7 sampai 9 tahun, solo 10 sampai 13 tahun, paduan suara dewasa campuran dan paduan suara usia dini. Sedangkan, Medali perak berhasil disumbangkan oleh tim musik gereja nusantara, vokal grup, paduan suara wanita, paduan suara pria dan beberapa kategori lainnya, ” sebut Timotius saat diwawancarai melalui via Telfon langsung dari venue Universitas Yogyakarta.
Timotius berharap, kiranya Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten tetap mendukung penuh persiapan Pesparawi Ke 14 yang akan dilaksanakan di Papua Barat pada 2025 mendatang.
” Dari 6 Kabupaten di Sulawesi Barat hanya 4 Kabupaten yang siap menurunkan tim pada perhelatan Pesparwadi di Yogjakarta ini. Adapun kabupaten tersebut yaitu Kabupaten Mamuju tiga kategori lomba, Kabupaten Mamasa 7 kategori lomba, Mamuju Tengah 1 kategori lomba dan Kabupaten Polewali Mandar 1 kategori lomba,” bebernya.
(Frd)