Kejuaraan Menembak Kapolres Palopo Cup II  Resmi Dibuka

  • Bagikan

PALOPO, RAKYATSULBAR.COM— Kejuaraan menembak Kapolres Palopo Cup II tahun 2022 dalam rangka Hut Bhayangkara Ke 76 resmi dibuka.

 

Pembukaan tetsebut di hadiri oleh Kapolda Sulsel yang diwakili oleh Dansat Brimob Polda Sulsel yakni Kombes Pol Heru Novianto, didampingi Kapolres Palopo AKBP DR (C) H. Muh. Yusuf Usman. Hadir pula, Ketua KONI Sulawesi Selatan, Kadispora Palopo, Ketua Panpel yang juga Kasat Intel Polres Palopo serta tamu undangan lainnya, termasuk ketua KONI Palopo Hairul Salim, dan jajaran pengurus Perbakin Kota Palopo, serta ketua Pemuda Pancasila Palopo Budi Sada, Sabtu (25/6/2022), sekira pukul 10.50 Wita, siang ini.

 

Ketua Panpel Kapolres Palopo Cup II se Sulsel tahun ini, AKP Asnada Asap, menyebut kejuaraan menembak ini berlangsung selama dua hari sejak 25-26 Juni 2022 dan diikuti sedikitnya 100 lebih Petembak, dari Sulawesi Selatan.

 

Adapun kelas  yang dipertandingkan, antara lain, kelas senapan angin yang terdiri dari 5 kategori, kelas senjata api 3 kategori, dan kelas eksekutif yang diikuti oleh anggota DPRD dan pejabat Pemkot Palopo.

 

Sementara venue kejuaraan menembak kali ini di 2 tempat yakni untuk senapan angin di kompleks stadion La Galigo Palopo, dan untuk senjata api di lapangan tembak Kodim 1403/Palopo di kawasan Balandai.

 

Kapolres Palopo, AKBP DR (C) H. Muh. Yusuf Usman, selaku tuan rumah dalam sambutan singkatnya merasa bersyukur dan berbahagia kejuaraan menembak ini bisa kembali terlaksana di kota Palopo. Kapolres menyambut hangat dan mengucapkan selamat datang, selamat bertanding kepada para peserta lomba yang berasal dari Sulsel, bahkan ada juga yang berasal dari luar – yang sudah berada di kota berjuluk kota idaman ini.

 

“Semoga keberkahan acara ini memberi dampak positif bagi warga kota Palopo, terutama pedagang-pedagang kecil, yang ikut berbahagia bisa menikmati keberkahan dari event-event olahraga di Palopo berkat sinergi Polres Palopo dengan KONI kota Palopo dan Pemkot,” ucap Muh. Yusuf Usman.

 

Sementara itu pula, Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Sulsel, Kombes Pol Heru Novianto, dalam sambutan sekaligus membuka resmi kegiatan ini berharap, akan lahir bibit-bibit Petembak, yang akan membawa harum nama daerah ke forum yang lebih tinggi, selain menjadikan ajang ini sebagai ajang prestasi, serta ajang pembinaan, juga sebagai ajang silaturahmi bagi sesama penyuka olahraga menembak, agar kualitas atlet maupun wadah persatuan menembak (Perbakin) juga bisa semakin baik dan lebih meningkat lagi kedepannya. (*)

  • Bagikan