Ruang Bagian Ops Polresta Mamuju Terbakar, Ini Penyebabnya.

  • Bagikan
Tim identifikasi Polresta Mamuju langsung melakukan olah kejadian perkara
Tim identifikasi Polresta Mamuju langsung melakukan olah kejadian perkara

MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM – Ruang Bagian Ops Polresta Mamuju terbakar sekira pukul 11:00 WITA siang tadi, Sabtu 25/6/2022). Dari kejadian tersebut sejumlah fasilitas kantor dan dokumen ikut terbakar.

 

Pasca kebakaran, Tim identifikasi Polresta Mamuju langsung melakukan olah kejadian perkara. Dari hasil identifikasi tim menemukan penyebab kebakaran.

 

“Dari hasil olah TKP kebakaran, ditemukan terminal lampu atau stopkontak, dimana terminal tersebut terdapat colokan dan beberapa alat listrik termasuk dispenser, AC, dan lain-lain, sehingga mengakibatkan electrical atau pemanasan sehingga terjadi kebakaran.” Kata Kanit Identifikasi Polresta Mamuju Aiptu Andi Ahmad.

 

Dari kejadian tersebut sejumlah fasilitas dan dokumen penting ikut terbakar. Kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.

 

Setelah olah Tempat kejadian perkara, puluhan personel polisi langsung membersihkan material kebakaran. Sementara, barang inventaris yang terbakar masih dalam pendataan.

 

(Irh/Sdr)

  • Bagikan