MAROS, RAKYATSULBAR.COM–Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menerbitkan surat telegram rotasi. Rotasi dan mutasi jabatan itu dituangkan dalam lima surat telegram yakni, NOMOR: ST/1213/VI/KEP./2022, NOMOR: ST/1214/VI/KEP./2022, NOMOR: ST/1215/VI/KEP./2022, NOMOR: ST/1216/VI/KEP./2022, NOMOR: ST/1217/VI/KEP./2022.
Dimana ada tiga Kapolda dan 121 Kapolres yang digeser dan menempati jabatan baru. Dalam surat telegram tersebut, untuk wilayah Polda Sulsel tercatat sejumlah jabatan Kapolres berganti posisi.
Salah satu yang menarik perhatian adalah nama AKBP Awaluddin Amin yang tak lain cucu dari mantan Bupati Pangkep, Alm Kol (Purn) H Hasan Sammana dan ponakan dari Wakil Bupati Pangkep, H Syahban Sammana serta mantan Ketua KNPI Pangkep yang kini menjabat Camat Minasatene, H Satria Sammana.
AKBP Awaluddin Amin, sebelumnya menjabat Kasubdit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya mendapat jabatan baru sebagai Kapolres Maros.
AKBP Awaluddin Amin merupakan putra dari mantan Kadiv TI Polri Irjen Pol (Purn.) Drs. Muhammad Amin Saleh. Posisi yang digantikan AKBP Awaluddin Amin adalah AKBP Fatchur Rochman SH yang diangkat dengan jabatan baru sebagai Kapolres Wajo. (*)