MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM–Pasca Pelaksanaan Bimtek peningkatan Akreditasi yang dilaksanakan di kampus I Unimaju yang digelar (18-20/5),Unimaju bergerak cepat melaksanakan Pertemuan kepada seluruh pengelola untuk menyambut lahirnya program Pascasarjana Unimaju di Kampus II Unimaju, Kamis Malam (19/5/2022).
Hal itu, Rektor Unimaju Dr. Muhammad Tahir saat memberikan sambutan mengatakan, Unimaju diusia yang tergolong muda ini sudah seharusnya terus berbenah dan melakukan suatu terobosan yang dapat memingkat masyarakat luas untuk tertarik dengan Unimaju sehingga nantinya kampus Unimju bisa menjadi kampus Favorit di Provinsi Sulawesi Barat.
“Karena saya rasa kompetisi dalam dunia pendidikan itu sangatlah ketat, baik skala daerah maupun skala Nasional menuntut kita untuk berbenah, jadi sudah selayaknya kami melakukan hal ini bukan sekedar untuk eksistensi kampus tapi juga untuk kepentingan mahasiswa,” tegasnya.
Ia melanjutkan, salah satu strategi dalam berkompetisi yakni pertama membenahi internal dan peningkatan akreditasi hal ini selaras dengan yang akan kita lakukan hari ini dengan dimulainya pembenahan prasarana, internal dan peningkatan akreditasi Unimaju.
Selain strategi yang ia lakukan, Dr Muhammad Tahir juga memiliki salah satu strategi yakni meningkatkan kualitas, dimana dengan melahirkan program Pascasarjana serta terus meningkat mutu dosen dan tenaga kependidikan .
Sementara itu pula, Ketua PWM Sulawesi Barat Dr. Wahyun Mawardi, menyampaikan dengan adanya pertemuan ini menjadi sejarah baru untuk Unimaju.
“Ini langkah baik dalam peningkatan kampus ini, ini juga menjadi kebanggaan Muhammadiyah, sehingga Unimaju akan menjadi amal usaha yang terus menopang perjalanan dakwah Muhammadiyah, dimana ini merupakan gerak cepat terlepas dari belum adanya program Pascasarjana di Sulawesi Barat, semoga dari Unimaju akan melahirkan amal usaha baru.
Wahyun pun mendorong secepat nya pembentukan program Pascasarjana. Karena ini peluang melihat, adanya Polda, Kejaksaan, bahkan kampus tetsebut memiliki Alumni yang duduk di DPRD Provinsi dan Kabupaten Mamuju, Unimaju harus memanfaatkan peluang tersebut.
Sementara itu pual, Pembimbing Akreditasi Dr.Dwi Cahyono.SE. M.Si., yang mewakili Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah menyampaikan dunia pendidikan merupakan prioritas utama Muhammadiyah Sulbar.
” Saya mengakui perkembangan Unimaju sangat luar biasa,” terangnya.
Dr.Dwi Cahyono.SE, menyampaikan untuk secepatnya mengejar pembentukan Pascasarjana Unimaju. Dan siap mendampingi hingga resmi terbentuk program tersebut, pimpinan Pusat mendukung penuh setiap perkembangan amal usaha di Muhammadiyah.(rls/*)