MAMUJU, RAKYATSULBAR.COM-–Bagi masyarakat yang lelah dalam perjalanan mudik silakan mampir di Posko Balai Satker Jalan Nasional Wilayah dua, dekat terminal Simbuang, Kelurahan Simboro, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar).
Dimana posko tersebut telah menyediakan makan siap saji, air mineral hingga tempat mushola.
Kepala Satker Wilayah dua Balai Jalan Nasional melalui asistennya Hendra, mengatakan posko tersebut untuk masyarakat umum yang mudik lebaran 2021 ini.
“Kalau lelah atau ngantuk dan lain sebagainya silakan mampir untuk istirahat ke posko induk Satker wilayah dua, di sini ada juga mushola, makanan siap saji, dan air mineral.” Kata Hendra, Senin (25/4).
Hendra menambahkan posko tersebut dibangun atas perintah dari pusat.
Di singgung soal kondisi jalan poros Sulbar, Hendra menjelaskan pihaknya telah siapkan beberapa jenis alat berat seperti gleder, buldozer hingga eskavator untuk menjaga kemungkinan terjadinya longsor di sepanjang jalan poros Sulbar.
“Saat ini sudah siapkan semua peralatan di lapangan baik mobil dumtruck maupun alat berat.” Tutup Hendra. (*)
Penulis: Musraho