BONE, RAKYATSULBAR.COM– Mutasi personel kembali terjadi di tubuh Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel. Kali ini giliran seorang perwira pertama ( Pama ) Batalyon C Pelopor yang menjabat sebagai Perwira Seksi Pelayanan Markas ( Pasi Yanma ) di mutasikan ke tempat tugas yang baru sebagai Kapolsek Palakka Polres Bone.
Hal itupun dibenarkan oleh Komandan Batalyon ( Danyon ) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan,S.Sos. yang ditemui pagi tadi, Jumat (1/4/22 ).
” Benar dalam mutasi kali ini ada 1 perwira Brimob Bone yang mutasi yaitu Pasi Yanma Batalyon C Pelopor AKP Agustang yang dimutasikan menjadi Kapolsek Palakka,” ungkap Kompol Nur Ichsan.
Danyon C Pelopor juga mengatakan jika mutasi dalam dinas itu merupakan hal yang wajar dan memiliki dampak positif bagi anggota serta sebagai bentuk regenerasi kepemimpinan.
” Tentunya kami merasa kehilangan dengan adanya mutasi ini, tapi kembali lagi bahwa mutasi dalam kedinasan ini merupakan hal yang wajar dan bertujuan untuk mengembangkan karir personel serta memajukan organisasi,” tambah Komandan Pasukan Brimob Bone ini.
Mutasi Mantan Pasi Yanma Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel ke tempat tugas yang ini pun ditandai dengan apel tradisi pelepasan yang digelar pagi tadi.
Dalam apel pelepasan yang dipimpin langsung oleh Danyon C Pelopor dan diikuti oleh seluruh jajaran Batalyon C Pelopor beserta Bhayangkari ini, pimpinan apel menyampaikan beberapa pesan kepada personel yang mutasi.
” Saya berharap ditempatkan tugas yang baru Mantan Pasi Yanma Batalyon C Pelopor dapat segera menyesuaikan diri dan tetap jaga nama baik Brimob khususnya Batalyon C Pelopor. Saya juga berharap kepada AKP Agustang dapat menjadi contoh dan tauladan bagi anggotanya serta menerapkan hal-hal positif yang pernah didapat selama bertugas di Batalyon C Pelopor,” tutur Komandan yang akrab dengan sapaan Tindizzz nya ini.
Lebih lanjut kata Ichsan, personel yang mutasi agar tetap menjaga silaturahmi walaupun sudah tidak bertugas di Brimob lagi.
“ Komunikasi dan silaturahmi harus tetap terjaga, apalagi mutasinya tetap di Kabupaten Bone, tentukan akan sering ketemu dalam penugasan ataupun urusan pribadi, intinya jangan lupakan korps yang telah membesarkan kamu,” tandas Nur Ichsan.
Dalam kesempatan tersebut pejabat baru Kapolsek Palakka juga menyampaikan beberapa kesan dan pesannya selama bertugas di Batalyon C Pelopor.
” Lebih dari 25 tahun saya berdinas di Brimob, dari sini saya mendapat begitu banyak pelajaran berharga dan bimbingan dari para komandan yang menjadikan saya seperti saat ini. Saya berharap kepada rekan-rekan sekalian dan adek-adek saya untuk ikhlas menjalankan tugas sebagai anggota Brimob dan biarkan Allah yang menentukan segala,” ucap AKP Agustang.
Apel tradisi pelepasan Mantan Pasi Yanma Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel ke tempat tugas yang baru dengan serangkaian kegiatan diantaranya penciuman tunggul Batalyon C Pelopor Tenribetta oleh personel yang mutasi, pemberian cendramata serta ditutup dengan tradisi pedang pora sebagai simbol penghargaan kepada personel yang mutasi atas dedikasi dan loyalitasnya selama bertugas di Batalyon C Pelopor. (*)