MAMUJU,RAKYATSULBAR.COM–Aliansi peduli bencana banjir bandang di Desa Sondang,Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat pada Jumat malam (2/9)
Diketahui bahwa aliansi tersebut yang tergabung dari, P3S Mamuju, Hipermakes Sulbar,Ipmapus Sulbar
Salah satu perwakilan aliansi P3S Mamuju Dian Riana l, mengatakan bahwa pengalangan dana ini dilakukan untuk para korban banjir bandang di Desa Sondoang, kecamatan Kalukku,pada Jumat malam
“Alhamdulillah hari ini kami bersama teman-teman organisasi yang tergabung dalam Aliansi peduli bencana, melakukan aksi kemanusiaan untuk saudara kita yang saat ini terkena musibah,”terang Dian,Jumat (3/9)
Dian menjelaskan bahwa hasil open Donasi yang berjalan kurang lebih 1 jam,itu sebanyak 2.708.000,selama beberapa jam melakukan open Donasi
“Kami tadi jalan kurang lebih 1jam,dan hasilnya itu kurang lebih 2 juta,soal penyalurannya,kami percayakan kepada Ipmapus Sulbar untuk menyalurkan ke korban bencana,”ucap Dian
Diketahui sekitar 300 lebih KK yang terdampak di Desa Sondoang Kecamatan Kalukku (sdr/)