BONE,RAKYATSULBAR.COM–Demi mendukung program pemerintah dalam hal Percepatan Penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia maju, Kepolisian Negara Republik Indonesia melakukan akselerasi dengan target satu juta vaksin setiap hari untuk menciptakan kekebalan kelompok atau herd immunity dari Covid 19.
Guna mendukung program tersebut,Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel kembali menggelar kegiatan vaksinasi massal untuk ibu-ibu Bhayangkari Ranting Batalyon C Pelopor,keluarga dan masyarakat di Mako Batalyon C Pelopor , Jl MH Thamrin No. 70 Tanete Riattang Watampone,Kamis,(08/07/21) pagi tadi
Setelah sebelumnya berhasil menggelar vaksinasi dosis pertama dengan tingkat partisipasi mencapai 80 persen dari ibu Bhayangkari Batalyon C Pelopor,keluarga dan masyarakat,pada vaksinasi dosis ke dua hari ini juga berhasil menerima sekitar 80 persen partisipan dari 244 Bhayangkari yang terdaftar sebagai istri anggota Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel dan keluarga serta masyarakat.
Dalam kegiatan yang bertema”Respon Vaksinasi Covid 19″Satuan Brimob Polda Sulsel dalam rangka Hari Bhayangkara ke – 75
Komandan Batalyon ( Danyon ) C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel Kompol Nur Ichsan,mengungkapkan bahwa pada kegiatan vaksinasi massal Batalyon C Pelopor dosis kedua ini, partisipasi dari ibu-ibu Bhayangkari dan keluarga serta masyarakat cukup tinggi.
“Alhamdulillah partisipasi dari Bhayangkari, keluarga dan masyarakat dalam kegiatan vaksinasi ini cukup banyak, hal ini sebagai salah satu bentuk upaya dari kami dalam percepatan penanganan Covid 19 khususnya di Kabupaten Bone dalam membentuk kekebalan kelompok di lingkungan Batalyon C Pelopor khususnya,sehingga kami bisa lebih maksimal dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat utamanya dalam mewujudkan Bhakti Brimob Untuk Masyarakat,”ujar Kompol Nur Ichsan.
Meskipun telah menerima vaksinasi Covid 19 dengan total rasio mencapai 95 persen bagi personel Batalyon C Pelopor Satbrimob Polda Sulsel beserta keluarga, Danyon C Pelopor tetap menekankan kepada anggota untuk tidak kendor dalam penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid 19.
“Meskipun saat ini rata-rata anggota Batalyon C Pelopor beserta keluarga telah menerima vaksin Covid 19,saya tetap menekankan kepada anggota untuk terus disiplin menerapkan prokes baik ketika menjalankan tugas maupun di luar jam dinas sehingga terhindar dari virus korona.Harapan ke depan seluruh masyarakat khususnya Kabupaten Bone semua telah tervaksin sehingga terbentuk herd immunity dan bisa bebas dari pandemi ini,”imbuh Komandan yang akrab dengan sapaan Danyon Tindizzz ini.
Sementara itu di tempat terpisah Komandan Satuan ( Dansat ) Brimob Polda Sulsel Kombes Pol. Muhammad Anis,mengatakan bahwa tingkat partisipasi Bhayangkari,keluarga dan masyarakat dalam kegiatan vaksinasi massal Satbrimob Polda Sulsel sangat tinggi,hal ini membuktikan bahwa kesadaran masyarakat untuk lepas dari belenggu pandemi Covid 19 sangat tinggi,untuk itu Sat Brimob Polda Sulsel beserta jajaran akan berupaya semaksimal mungkin memfasilitasi masyarakat untuk mendapatkan vaksin Covid 19 demi terwujudnya Indonesia sehat.(*)